Tampilkan postingan dengan label PRODUK UNGGULAN. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label PRODUK UNGGULAN. Tampilkan semua postingan

Kamis, 02 Juni 2011

BERAS ORGANIK JEMBER

         Kabupaten Jember telah bisa menghasilkan beras organik produksi asli wilayah Jember tepatnya di Kecamatan Sumberjambe, Desa Rowosari. Dengan kondisi alam yang memungkinkan yang berada di bawah Gunung Raung dan sumber air yang masih asli sangat cocok dalam produksi beras organik. 

Alam sangat sangat mendukung untuk pertanian organik


Sumber air yang masih alami

Sumber Organik yang melimpah

Keadaan alam , air dan sumber organik yang besar inilah yang mendorong Dinas pertanian Jember melalui UPTD II Sumberjambe dan dinas pertanian Kabupaten Jember dan  difasilitasi  oleh Dinas Pertanian Propinsi Jawa Timur serta pendampingan dari LPM  Universitas Jember (Dr. Husen dan timnya  tahun 2010) mengadakan program menuju pertanian organik dengan  diawali pelatihan petani dan pelaku usaha di UPTD II Sumberjambe dan dilanjutkan Studi Banding di PPK Sampoerna Pandaan Pasuruan
 Pelatihan petani kec sumberjambe tentang sistem pertanian Organik tahun 2010

Bapak Kepala Dinas, Kepala UPTD, Dr Husen dan Dr Sugeng ketika memberi sambutan


Kunjungan lapang ke PPK sampoerna tahun 2010



Meski pada awal tahun 2010 masih dalam proses menuju organik maka sejak tahun 2012 kelompok tani "tani jaya II" telah berhak memproduksi beras organik dan sayuran organik dengan pengawasan  dan sertifikasi dari LSO LESOS mojokerto. dan memproduksi beras bernama LERENG RAUNG



Proses sertifikasi  (Asesment dan penilaian) oleh LESOS yang difasilitasi dinas prospinsi Jawa Timur Tahun 2012






Lahan Organik Kelompok Tani " Tani Jaya II" 




PRODUK BERAS




BERAS ORGANIK LERENG RAUNG





BERAS MERAH ORGANIK

catatan: untuk info lebih lanjut hubungi rudiyanto (085259351555) ketua kelompok tani "tani Jaya II"




Senin, 16 Mei 2011

DURIAN SUMBERJAMBE UNGGULAN KAB. JEMBER

        Di kabupaten Jember jika bicara durian pasti akan tertuju pada durian asal Kecamatan Sumberjambe. Durian dari Sumberjambe ini memang sudah menjadi ikon kabupaten Jember karena memang mempunyai rasa yang khas dan harganya cukup terjangkau di kantong pembeli


        Tanaman durian sumberjambe ini merupakan tanaman lokal, sehingga memiliki rasa yang khas yaitu manis, legit dan sedikit pahit. Aroma , bentuk buah, warna kulit dan warna dagingpun juga berbeda-beda. hal inilah yang membuat durian sumberjambe dikenal. Bentuk durian yang beragam ini mempunyai nama sendiri-sendiri ada yang dinamakan durian kerbau, durian gading dll
   

      Tanaman durian di Sumberjambe mencapai 40.000 - 50.000 pohon dengan jumlah tanaman produktif sekitar 40 - 50 % yang tersebar di semua desa di kecamatn Sumberjambe utamanya desa Plerean, Rowosari, Pringgondani dan Jambearum.        Untuk lebih mengenalkan Durian Sumberjambe ini, sudah diadakan beberapa kali kontes, bursa atau pameran di kabupaten jember. selain itu pula petani-petani durian juga diikutkan pameran di daerah lain sampai ke Jawa Barat.


Kontes Durian di Kec. Sumberjambe

                    (Kontes dan Bursa Durian yang dihadiri oleh Bapak Bupati jember MZA Djalal)

Jumat, 13 Mei 2011

SEMANGKA LAHAN KERING JAMBEARUM

        Meskipun Desa Jambearum Kecamatan Sumberjambe Kabupaten Jember terletak di dataran yang agak tinggi disamping juga sebagian Lahan merupakan lahan kering, tapi tidak menyurutkan petani Jambearum yang dikoordinir oleh Kelompok tani Tani Setia dengan Ketuanya Amiruddin Spd untuk melakukan budidaya semangka secara kontinu setiap tahun. bahkan produksinya tidak kalah dengan Sentra Semangka di dataran rendah di Kabupaten jember lain seperti Kecamatan Puger, Wuluhan dan Jenggawah.
Beberapa Dokumentasi budidaya Semangka di Desa Jambearum:
1.  Persemaian (pembibitan) Semangka yang dilakukan di lahan.


2.  Untuk Pengairan, dilakukan dengan membuat sistem tandon di tanah dengan menggunakan terpal. ini dilakukan karena mengantisipasi kondisi air dan mempermudah dalam penyiraman.



3. Pertanaman di lahan ,Pertanaman di desa jambearum ini setiap tahun bisa mencapai 5-10 ha


4. Panen semangka yang cukup melimpah dan menguntungkan (setiap hektarnya bisa mencapai 20 - 40 ton)


5. Pak Amirudin  dengan semangka hasil panen